Bulan ramadhan adalah bulan berbagai. Apalagi ketika mendekati lebaran, banyak pilihan untuk memberi hampers dan sering kali membuatmu kebingungan. Semua orang menginginkan semuanya berjalan dengan berkesan. Sehingga harus memilih hampers yang paling bagus.
Nah, menurutmu kriteria hampers yang seperti apa untuk diberikan kepada orang yang lebih tua? Untuk menentukan pilihan yang tepat dalam memberi hampers , kamu perlu membaca beberapa tips berikut ini!
- Utamakan Fungsi
Agar pemberianmu tidak mubazir dikemudian hari, kamu perlu melihat fungsinya sesuai dengan jenjang usia atau pekerjaan orang yang akan diberi. Usahakan memberi barang yang bisa digunakan atau jika tergolong baru untuk orang yang akan kamu beri, kamu bisa memberikan tutorialnya. - Sesuaikan kebutuhan
Tips selanjutnya adalah memperhatikan apakah orang yang akan kamu beri membutuhkan barang tersebut?. Tips ini berlaku untuk orang yang kamu kenal lebih dekat. Jadi, kamu perlu memperhatikan kira-kira dia butuh apa ya, agar pemberianmu dikenang kerana menjadi penolongnya di tengah keinginannya. - Survei dan bandingkan
Kemudahan untuk memilih barang saat ini membantumu untuk membandingkan harga. Kamu bisa melihatnya di marketplace atau sosial medianya. Namun, untuk ini kamu perlu mengutamakan kejujuran penjual. Salah satu produk hampers yang amanah adalah Qursyiban. Kamu bisa banget untuk mengunjungi akun sosial medianya. - Sesuaikan budget
Kebutuhan menjelang lebaran akan meningkat. Untuk itu kamu perlu mempersiapkan dan menentukan alokasi dana setiap kebutuhan. Salah satunya untuk budget, sesuaikanlah dengan daftar yang sudah kamu buat sebelumnya. Jika ada tambahan kamu perlu untuk mensiastinya dengan mengganti barang yang sesuai dengan budgetmu.