Adapun bacaan khusus selama melaksanakan tata cara shalat tasbih sebagai berikut:
- Niat Shalat tasbih
أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَّسْبِيْحِ رَكْعَتَيْنِ\أَرْبَعَ رَكْعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ القِبْلَةِ للهِ تَعَالَى
- Kalimat tasbih
سبحان الله والحمد لله ولا إله إلا الله والله أكبر
Dan boleh ditambahi kalimat hauqolah:
ولاحول ولا قوة إلا بالله العلي العظيم
- Surat- surat yang dibaca setelah surat al Fatihah adalah awal surat al Hadid, al Hasyr, as Shafat dan at Taghabun. Ataupun membaca surat al Zalzalah pada rakaat pertama, surat al ‘Adiyat pada rakaat kedua, surat al- Takasur pada rakaat ketiga dan rakaat keempat dengan membaca surat al Ikhlash.
Urutan Tata Cara Melakukan Shalat Tasbih
- Niat
- Takbiratul ihram
- Pada rakaat pertama, membaca surat al Zalzalah setelah membaca al Fatihah. Lalu membaca tasbih 15 kali
- Ruku’, lalu membaca tasbih 10 kali setelah membaca doa ruku’
- I’tidal, lalu membaca tasbih 10 kali setelah membaca doa i’tidal
- Sujud pertama, lalu membaca tasbih 10 kali setelah membaca doa sujud
- Duduk diantara dua sujud, lalu membaca tasbih 10 kali setelah membaca doa duduk diantara dua sujud
- Sujud kedua, lalu membaca tasbih 10 kali setelah membaca doa sujud
- Ketika akan berdiri, hendaknya duduk istirahat terlebih dahulu (sebagaimana duduk tahiyatul awal) dengan membaca tasbih 10 kali.
- Lalu berdiri untuk melaksanakan rakaat yang kedua dengan cara yang sama seperti rakaat pertama.
- Duduk tahiyat, baik tahiyat awal atau tahiyat akhir, setelah atau sebelum membaca doa tahiyat, hendaknya membaca tasbih lagi 100 kali
- Salam
Doa Shalat Tasbih
اللَّهُمَّ إِنِّيْ أّسْأّلُكَ تَوْفِيْقَ أَهْلِ الهُدَى وَأَعْمَالَ أَهْلِ الْيَقِيْنِ وَمُنَاصِحَةَ أَهْلِ التًوْبَةِ وَعَزَمَ أَهْلِ الصَّبْرِ وَوَجَلَ أَهْلِ الْخَشْيَةِ وَطَلَبَ أَهْلِ الرَّغْبَةِ وَتَعَبُّدَ أَهْلِ الْوَرَعِ وَعِرْفَانَ أَهْلِ الْعِلْمِ حَتَّى أَخَافَكَ. اللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ مُخَافَةَ تُحْجِزُنِيْ عَنْ مَعَاصِيْكَ حَتَّى أَعْمَلَ بِطَاعَتِكَ عَمَلاً أَسْتَحِقُّ بِهِ رٍضَاكَ وَحَتَّى أُنَاصِحَكَ فِيْ التَّوْبَةِ وَخَوْفًا مِنْكَ حَتَّى أًخْلِصَ لَكَ النّصِيْحَةَ وَحَتَّى أَتَوَكَّلَ عَلَيْكَ فِيْ اْلأُمُوْرِ كُلِّهَا وَحَتَّى أَكُوْنَ حُسْنَ الظًّنِّ بِكَ سُبْحَانَ خَالِقَ النُّوْرِ
Demikian ulasan kami tentang Shalat Tasbih, beserta tata cara dan doanya. Semoga dengan mengetahuinya kita menjadi semangat untuk melaksanakannya dan terus meningkatnya sehingga menjadi hamba-hamba Allah yang senantiasa melaksanakan Sunnah Rasulullah SAW.